Fauzan Kembali Terpilih Jadi Ketum Cabor Wushu Bengkalis -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Fauzan Kembali Terpilih Jadi Ketum Cabor Wushu Bengkalis

, Februari 10, 2020

RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Kepengurusan Cabang  Olahraga (Cabor) Wushu Kabupaten Bengkalis Periode 2015-2020 yang diketuai oleh Fauzan telah berakhir.





Sedangkan Sasana (lokasi pelatihan) di Kabupaten ada di 5 Kecamatan, yakni Kecamatan Bengkalis, Siak Kecil, Bukit Batu, Bandar Laksamana dan Talang Muandau.





Setelah berakhirnya Kepengurusan ini, kembali dilaksanakan Musyawarah Wushu tingkat Kabupaten untuk memilih ketua baru pada hari Minggu, 09 Februari 2020 kemarin.





Musyawarah ini turut dihadiri oleh Sasana Wushu dari 5 Kecamatan yang sudah mempunyai hak suara dalam menentukan Kepengurusan Wushu periode 2020-2024.





Musyawarah Wushu tingkat Kabupaten ini dihadiri Ketua KONI Bengkalis Darma Firdaus. S dengan diwakili oleh Ketua Bidang Organisasi, Sriyono.





Setelah dilakukan Musyawarah ini, Fauzan kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Cabor Wushu Kabupaten Bengkalis Periode 2020-2024.





Ketua Bidang Organisasi KONI Bengkalis Sriyono berharap, dengan  terpilihnya kembali Fauzan sebagai Ketua, untuk segera membuat rencana kerja untuk lima tahun ke depan.





"Semoga olahraga Wushu di bawah kepemimpinan Fauzan, bisa menciptakan atlet Wushu yang berprestasi sampai tingkat nasional, "katanya.**


TerPopuler