Pilkada 2024, Kata Kasmarni Saat Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Nasdem -->

CETAK BERITA

Print Friendly and PDF

Pilkada 2024, Kata Kasmarni Saat Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Nasdem

, Mei 07, 2024
Penyerahan berkas pendaftaran sebagai Balon Bupati Bengkalis, Kasmarni diterima langsung oleh Ketua Partai Nasdem Kabupaten Bengkalis, Askori

RIAUEXPRESS, BENGKALIS - Bakal Calon (Balon) Bupati Bengkalis periode 2024-2029, Kasmarni mengembalikan berkas pendaftaran di sekretariat Partai Nasdem Kabupaten Bengkalis jalan SD 4, kelurahan Damon, Kecamatan Bengkalis, Selasa (07/05/24) jelang petang.


Pengembalian berkas pendaftaran Balon Bupati Bengkalis tersebut, Kasmarni yang juga masih menjabat Bupati Bengkalis ini disambut Ketua Partai Nasdem Bengkalis Askori didampingi oleh sejumlah pengurus Partai.


"Jadi hari ini, kita mengembalikan formulir pendaftaran yang telah kita ambil. Dan kita berharap Nasdem tetap solid seperti periode sebelumnya mendukung dan juga mengusung kami sebagai sebagai Balon Bupati Bengkalis, "ujar Kasmarni usai penyerahan berkas pendaftaran.


Ia jelaskan, untuk pengembalian berkas pendaftaran di Partai Nasdem kedua, pertama di Partai Demokrat. Dan rencana di tanggal 13 Mei mendatang, akan kembali menyerahkan berkas pendaftaran ke Partai Perindo dan PAN.


"Jika masih ada Partai lain membuka pendaftaran, baik itu Partai Golkar maupun Partai PKS, maka Insaallah kita akan mendaftar sebagai Balon Bupati Bengkalis, "jelas Kasmarni lagi.


Ia sampaikan, jika di periode 2024-2029 mendatang duduk kembali sebagai Bupati Bengkalis, Kasmarni sampaikan tetap akan melanjutkan program yang bermanfaat bagi masyarakat, didampingi melakukan evaluasi program-program yang belum sempurna untuk bisa disempurnakan. 


"Tapi kalau ada program yang kurang bermanfaat bagi masyarakat, tentu dievaluasi dan diganti dengan program yang bisa mensejahterakan masyarakat, "jelasnya lagi.


Sementara itu, Ketua Nasdem Kabupaten Bengkalis, Askori mengatakan, bahwa pembukaan pendaftaran Balon Bupati Bengkalis akan ditutup hari ini tepatnya pada pukul 23.99 WIB nanti malam.


"Selama dibuka pendaftaran, untuk Balon Bupati Bengkalis hanya ibu Kasmarni. Sedangkan yang mendaftar sebagai Balon Wakil Bupati Bengkalis ada dua orang, yakni Bagus Santoso dan Isa Selamat, "jelaskan.


Menurutnya, dalam penetapan siapa nantinya yang akan terpilih, pihak Nasdem Bengkalis akan melakukan Pleno pada hari Rabu (08/05/24) besok. Meski begitu dari kawan-kawan Nasdem, untuk Balon Bupati tetap lebih berat ke Kasmarni.


"Banyak pertimbangan positif kenapa ibu Kasmarni menjadi nama favorit diusung kembali sebagai Calon Bupati. Karena beliau sudah banyak berjasa membesarkan Partai Nasdem, terbukti Nasdem untuk di DPRD Bengkalis periode 2024-2029 mendapatkan posisi Wakil 1 dengan 5 kursi, "ungkap Askori.


Oleh sebab itu, lanjut dia, dengan program unggulan Bupati Kasmarni yang telah berjalan ini, diperiode depan akan lebih baik lagi demi mensejahterakan masyarakat Kabupaten Bengkalis.**

TerPopuler